TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 1:10

Konteks
1:10 Pada hari Tuhan g  aku dikuasai oleh Roh 1  h  dan aku mendengar dari belakangku suatu suara yang nyaring, seperti bunyi sangkakala, i 

Wahyu 8:7--9:1

Konteks
8:7 Lalu malaikat yang pertama i  meniup sangkakalanya dan terjadilah hujan es, dan api, j  bercampur darah 2 ; dan semuanya itu dilemparkan ke bumi; maka terbakarlah sepertiga k  dari bumi dan sepertiga dari pohon-pohon dan hanguslah l  seluruh rumput-rumputan hijau. 8:8 Lalu malaikat yang kedua meniup sangkakalanya dan ada sesuatu seperti gunung besar, m  yang menyala-nyala oleh api 3 , dilemparkan ke dalam laut. Dan sepertiga n  dari laut itu menjadi darah, o  8:9 dan matilah sepertiga p  dari segala makhluk yang bernyawa di dalam laut dan binasalah sepertiga dari semua kapal. 8:10 Lalu malaikat yang ketiga meniup sangkakalanya dan jatuhlah dari langit q  sebuah bintang besar, menyala-nyala seperti obor, dan ia menimpa sepertiga dari sungai-sungai dan mata-mata air. r  8:11 Nama bintang itu ialah Apsintus 4 . Dan sepertiga s  dari semua air menjadi apsintus, dan banyak orang mati karena air itu, sebab sudah menjadi pahit. t  8:12 Lalu malaikat yang keempat meniup sangkakalanya dan terpukullah sepertiga dari matahari dan sepertiga dari bulan dan sepertiga dari bintang-bintang, sehingga sepertiga u  dari padanya menjadi gelap v  dan sepertiga dari siang hari tidak terang dan demikian juga malam hari. w  8:13 Lalu aku melihat: aku mendengar seekor burung nasar terbang 5  di tengah langit x  dan berkata dengan suara nyaring: "Celaka, celaka, celakalah y  mereka yang diam di atas bumi z  oleh karena bunyi sangkakala ketiga malaikat lain, yang masih akan meniup sangkakalanya."
Sangkakala yang kelima
9:1 Lalu malaikat yang kelima meniup sangkakalanya, dan aku melihat sebuah bintang yang jatuh dari langit ke atas bumi, a  dan kepadanya diberikan anak kunci b  lobang jurang maut 6 . c 

Wahyu 10:3-4

Konteks
10:3 dan ia berseru dengan suara nyaring sama seperti singa y  yang mengaum. Dan sesudah ia berseru, ketujuh guruh 7  z  itu memperdengarkan suaranya. 10:4 Dan sesudah ketujuh guruh itu selesai berbicara, aku mau menuliskannya, a  tetapi aku mendengar suatu suara dari sorga b  berkata: "Meteraikanlah apa yang dikatakan oleh ketujuh guruh itu dan janganlah engkau menuliskannya! c "

Wahyu 11:15

Konteks
Sangkakala yang ketujuh Nyanyian puji-pujian para tua-tua
11:15 Lalu malaikat yang ketujuh meniup 8  sangkakalanya, z  dan terdengarlah suara-suara a  nyaring di dalam sorga, katanya: "Pemerintahan atas dunia dipegang oleh Tuhan kita dan Dia yang diurapi-Nya, b  dan Ia akan memerintah sebagai raja sampai selama-lamanya. c "

Keluaran 19:16

Konteks
19:16 Dan terjadilah pada hari ketiga, pada waktu terbit fajar, ada guruh g  dan kilat 9  dan awan h  padat di atas gunung dan bunyi sangkakala yang sangat keras, i  sehingga gemetarlah j  seluruh bangsa yang ada di perkemahan.

Keluaran 20:18

Konteks
Orang Israel takut menghadapi kedatangan TUHAN
20:18 Seluruh bangsa itu menyaksikan guruh mengguntur, kilat sabung-menyabung, sangkakala e  berbunyi dan gunung berasap. f  Maka bangsa itu takut g  dan gemetar dan mereka berdiri jauh-jauh.

Zakharia 9:14

Konteks
9:14 TUHAN akan menampakkan diri kepada mereka, g  dan anak panah-Nya akan melayang keluar seperti kilat. h  Dan Tuhan ALLAH akan meniup sangkakala i  dan akan berjalan maju dalam angin badai j  dari selatan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:10]  1 Full Life : DIKUASAI OLEH ROH.

Nas : Wahy 1:10

Ungkapan ini menunjukkan suatu intensitas khusus dari kesadaran rohani dan sikap suka menerima penyampaian pesan Roh Kudus yang melaluinya penglihatan-penglihatan boleh diterima (bd. Kis 10:10).

[8:7]  2 Full Life : HUJAN ES, DAN API, BERCAMPUR DARAH.

Nas : Wahy 8:7

Empat sangkakala hukuman yang pertama dimulaikan.

  1. 1) Sepertiga tumbuh-tumbuhan di bumi binasa oleh api dan hujan es; sepertiga laut dan sungai-sungai dicemarkan; langit, matahari, bulan, dan bintang-bintang menjadi gelap selama sepertiga bagian dari siang dan malam hari (ayat Wahy 8:7-13).
  2. 2) Hukuman-hukuman itu juga mempengaruhi manusia, sebab banyak orang mati (ayat Wahy 8:11) Hukuman itu dibatasi pada sepertiga bagian dunia, karena sebagian maksud hukuman itu adalah untuk memperingatkan manusia dan menyebabkan mereka bertobat (Wahy 9:20-21).

[8:8]  3 Full Life : GUNUNG BESAR, YANG MENYALA-NYALA OLEH API.

Nas : Wahy 8:8

Barangkali ini sebuah meteor besar yang menyala-nyala, yang jatuh ke dalam laut dan membunuh sepertiga makhluk laut dan menghancurkan banyak kapal.

[8:11]  4 Full Life : APSINTUS.

Nas : Wahy 8:11

"Apsintus" adalah sebuah tanaman yang pahit, yang melambangkan hukuman Allah dan kedukaan manusia (lih. Ul 29:18; Ams 5:4; Yer 9:15; Am 5:7).

[8:13]  5 Full Life : SEEKOR BURUNG NASAR TERBANG.

Nas : Wahy 8:13

Teriakan celaka sebanyak tiga kali oleh burung nasar itu dimaksudkan untuk memperingatkan bahwa tiga sangkakala hukuman yang akan datang akan jauh lebih hebat dan lebih menghancurkan daripada yang sebelumnya. Hukuman kelima dan keenam akan melibatkan kekuatan-kekuatan roh jahat yang mengerikan (pasal Wahy 9:1-21).

[9:1]  6 Full Life : SEBUAH BINTANG ... LOBANG JURANG MAUT.

Nas : Wahy 9:1

Bintang yang jatuh dari langit ini barangkali seorang malaikat yang melaksanakan hukuman Allah. Bintang ini disebut dengan "ia" pada ayat Wahy 9:2 (versi Inggris NIV). Lobang jurang maut menjadi tempat untuk memenjarakan roh-roh jahat (bd. Wahy 11:7; 17:8; 20:1,3; 2Pet 2:4; Yud 1:6). Binatang, yaitu antikristus, yang keluar dari lobang jurang maut (Wahy 11:7), dan Iblis akan dipenjarakan di sana selama seribu tahun (Wahy 20:3).

[10:3]  7 Full Life : KETUJUH GURUH.

Nas : Wahy 10:3

Ini menunjukkan beberapa aspek dari murka dan hukuman Allah yang akan datang (bd. Wahy 8:5; 11:19; 16:18), walaupun Yohanes dilarang untuk menyingkapkan berita dari ketujuh bunyi guruh itu (ayat Wahy 10:4). Hal ini menunjukkan bahwa selama masa kesengsaraan itu, hukuman-hukuman yang tidak dinyatakan dalam meterai-meterai, sangkakala-sangkakala, dan cawan-cawan itu akan terjadi. Oleh karena itu, tak seorang pun yang tahu sebelumnya apa yang akan terjadi. Karena itu janganlah kita menjadi dogmatis berkenaan dengan urutan peristiwa-peristiwa yang ada dalam kitab Wahyu.

[11:15]  8 Full Life : MALAIKAT YANG KETUJUH MENIUP.

Nas : Wahy 11:15

Suara sangkakala yang ketujuh memberitakan suatu pengumuman bahwa dunia telah menjadi kerajaan Kristus, dan Ia akan memerintah sebagai Raja sampai selama-lamanya

(lihat cat. --> Wahy 20:4;

[atau ref. Wahy 20:4]

Yeh 21:26-27; Dan 2:44; 4:3; 6:27; Za 14:9). Dengan kata lain, sangkakala yang ketujuh menyangkut peristiwa-peristiwa yang berlangsung sampai kedatangan Kristus kembali, termasuk tujuh cawan hukuman (mulai pasal Wahy 16:1-21). Bunyi sangkakala ketujuh itu diikuti dengan suatu perikop sisipan yang menyatakan beberapa peristiwa berkenaan dengan masa kesengsaraan (Wahy 12:1-15:4).

[19:16]  9 Full Life : GURUH DAN KILAT.

Nas : Kel 19:16

Manifestasi mengagumkan yang menyertai kunjungan Allah mempunyai beberapa tujuan:

  1. (1) menunjukkan kekudusan, kuasa, dan kemahatinggian Allah (ayat Kel 19:9);
  2. (2) membangkitkan iman kepada Allah dan menetapkan kekuasaan hamba-Nya, Musa (ayat Kel 19:9);
  3. (3) menetapkan takut akan Allah di dalam hati umat itu sehingga mereka tidak berbuat dosa (ayat Kel 19:16; 20:20; bd. Ibr 12:18-21); dan
  4. (4) menekankan kepada umat itu bahwa hukuman dan kematian akan menjadi akibat dari ketidaktaatan yang disengaja kepada Allah (ayat Kel 19:12-25; bd. Ibr 10:26-31).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA